Kumpulan riders aneh merupakan perbincangan yang hangat di kalangan para netizen. Mengundang musisi terkenal tentu ada hal hal yang perlu disiapkan sebelum memulai konser. Biasanya musisi-musisi ini meminta pengurus acara untuk mempersiapkan riders yang harus sudah tersedia ketika musisi sudah sampai lokasi.
Riders adalah daftar permintaan artis yang harus dipenuhi oleh pihak penyelenggara acara. Biasanya bisa berupa barang ataupun permintaan selama artis berada di lokasi. Contoh riders sendiri biasanya meminta kaca, air mineral sebanyak 5 galon, makanan dari restaurant terkenal ataupun meminta 2 orang menjadi asisten selama konser.
Dari panitia yang tidak boleh bernama Justin sampai tidak boleh berbicara selama mengantar artis, berikut kumpulan riders aneh dan unik milik artis.
Kumpulan Riders Aneh Artis Nasional
- Tulus
Musisi satu ini punya permintaan unik nih. Salah satu rides dari Tulus adalah disediakannya obat herbal yang bermanfaat untuk menghilangkan penyakit masuk angin. Selain itu Tulus juga meminta untuk disediakan makanan yang khas dari daerah tersebut yang tidak berbahan kambing dan udang.
- RAN
Grup band yang berisikan 3 orang ini memiliki rider yang cukup unik nih. RAN meminta pihak panitia untuk menyediakan barang-barang seperti PS4, WIFI, Game PS4 FIFA, dan Madu. Jadi mau konser atau turnament game Fifa?
Kumpulan Riders Aneh Artis Mancanegara
- Van Halen
Salah satu band terkenal ini memiliki permintaan yang unik dan cukup menyusahkan. Van Halen meminta pihak penyelengara untuk menyediakan coklat M&M tersedia di ruang tunggu mereka. Namun, coklat M&M tersebut tidak boleh ada yang berwarna coklat. Jika ada 1 yang berwarna coklat, maka band tersebut akan batal bermain di acara tersebut.
- Katy Perry
Musisi pop yang satu ini punya permintaan aneh nih. Katy meminta pihak penyelenggara menyediakan supir yang sama sekali tidak berbicara dari penjemputan di bandara, mengantar ke lokasi acara, dan kembali mengantar ke bandara. Nervous gak ya supirnya?
- Justin Bieber
Justin Bieber juga salah satu musisi yang punya riders yang cukup merepotkan penyelenggara acara. Justin meminta pihak penyelenggara untuk menyediakan 10 mobil sedan mewah, kursi pijat dan jet pribadi untuk memenuhi kebutuhannya. Bukan hanya itu, Justin juga meminta untuk disediakan kamar hotel yang memiliki jacuzzi, meja pingpong dan dekorasi berwarna ungu.
- Beyonce
Sebagai Diva, Beyonce memiliki permintaan unik nih sebagai ridersnya. Beyonce meminta pihak penyelenggara untuk mengatur suhu ruangan tetap di angka 78 derajat selama acara berlangsung. Beyonce juga meminta untuk disediakan kaki ayam, dada, sayap yang dibumbui dan juga saus pedas.
- Selena Gomez
Sejak putus dengan Justin Bieber, Selena memiliki permintaan yang cukup unik nih. Selena meminta pihak penyelenggara untuk tidak ada panitia yang bernama Justin yang memiliki bagian pekerjaan dengan Selena. Selain permintaan tersebut, Selena juga meminta Chicken Pot Pie dan acar untuk ridersnya.
- Jennifer Lopez
Musisi dan aktris, Jennifer Lopez punya permintaan unik yang mirip dengan Justin Bieber. J-Lo meminta panitia acara untuk menyediakan ruangan yang memiliki dekorasi dan barang yang hanya berwarna putih. Selain itu, J-Lo juga meminta panitia untuk menyediakan kopi yang diaduk berlawanan arah dengan jarum jam.
Itulah kumpulan riders yang sudah kami rangkum. Menurut Anda, siapa nih artis yang punya permintaan riders yang paling ribet?
Referensi:
https://www.superlive.id/supermusic/super-buzz/10-riders-unik-dari-para-musisi-dari-yang-masih-wajar-sampai-nyeleneh
https://www.kompas.com/hype/read/2022/04/25/131653966/7-musisi-dunia-dengan-riders-unik?page=all