Aplikasi Cargo Indonesia Trawlbens

6 Langkah Membuka Kedai Kopi

Membuka Kedai Kopi

Bila kita perhatikan, zaman sekarang kopi telah menjadi bagian gaya hidup banyak orang. 

Kedai kopi saat ini sudah semakin banyak, mulai dari area kampus, area bisnis, di dalam mall, dan masih banyak lagi. 

Saat ini kopi bukan hanya dikonsumsi untuk menghilangkan kantuk, namun juga sudah menjadi konsumsi setiap hari. 

Melihat trend ini maka tidak heran bila banyak orang yang ingin membuka kedai kopi karena memang akan sangat menguntungkan. 

Namun sebelum membuka kedai kopi, Anda perlu untuk merencanakan strategi bisnis yang tepat agar usaha kedai kopi yang akan dibuka dapat bertahan lama dan bisa bersaing dengan kedai kopi lainnya. 

Cara Membuka Kedai Kopi 

Berikut beberapa cara bila Anda ingin membuka kedai kopi yang dapat bertahan lama dan mampu bersaing dengan kompetitor. 

1. Menyiapkan Modal Usaha 

Sebelum menentukan berapa modal yang akan dikeluarkan, Anda dapat membuat list perhitungan apa saja yang perlu dibeli serta berapa yang akan dikeluarkan. 

Contohnya seperti harga mesin kopi, sewa tempat, dekorasi, kemasan, biaya promosi, renovasi tempat, furniture, dan masih banyak lagi. 

Modal ini bisa Anda dapatkan dari tabungan pribadi, patungan dengan partner, dan atau mencari seorang investor. 

Bila ingin mencari investor Anda dapat menjelaskan rencana bisnis Anda secara rinci, mulai dari rencana pengembangan bisnis, perkiraan kembali modal berapa lama, dan masih banyak lagi. 

Intinya ialah hal yang dapat myakinkan investor agar dapat menginvestasikan dana ke bisnis Anda. 

ARTIKEL TERKAIT LAINNYA  9 Aplikasi Penghasil Uang Paling Mudah

2. Menentukan Lokasi 

Ketika mencari tempat untuk membuka kedai kopi jangan hanya berpatokan dengan letak yang strategis saja, namun perhatikan juga keuangan, kondisi bangunan, interior, dan akses ke lokasi. 

Perhatikan juga target konsumen, contoh target konsumen mahasiswa maka lokasi yang diperlukan di dekat area kampus. 

Perhatikan juga riwayat dari bangunan tersebut, contohnya apa dahulu bekas dari coffee shop, apa ada barang yang dapat dimanfaatkan, dan jangan lupa untuk mensurvei harga makanan dan kopi di daerah tersebut, sehingga Anda dapat mematok harga sesuai dengan area tersebut. 

3. Menentukan Target Market 

Dengan menentukan target konsumen akan sangat membantu bisnis dan strategi pemasaran menjadi lebih jelas. 

Contohnya bila target market usaha Anda adalah mahasiswa maka Anda perlu untuk melakukan riset dan juga pengamatan. 

Mulai dari kopi apa yang biasa dikonsumsi, berapa daya beli dari mahasiswa, desain interior, nuansa tempat, menu, fasilitas, dan juga strategi promosi yang tepat. 

Cara dalam menentukan target market dapat melalui aspek demografik, geografik, dan psikografik. 

Banner Trawlpack

4. Menentukan Konsep Kedai Kopi 

Agar dapat bertahan dan bersaing dengan para kompetitor, Anda harus memiliki sesuatu yang unik dan beda di bisnis Anda. 

Bisa dari segi menu, nama menu, desain tempat, interior, dan masih banyak lagi. 

Contohnya ingin menggunakan konsep monokrom maka warna bangunan, dekorasi, dan furniture dengan warna hitam, putih, dan abu-abu. 

Perlu diketahui bahwa saat ini banyak tempat kedai kopi yang konsepnya minimalis dan serba putih. 

Untuk furniture Anda dapat menggunakan barang bekas yang masih layak digunakan. 

Selain itu untuk nama menu bisa dibikin nama yang unik, biasanya juga kedai kopi memiliki signature menu sendiri. 

ARTIKEL TERKAIT LAINNYA  Remote Working: Kenali Kelebihan dan Kekurangannya!

5. Mencari Supplier 

Supplier atau bisa dikatakan sebagai pemasok yang menjadi pihak ketiga dalam bisnis untuk menyetok bahan baku. 

Dalam menentukan supplier ini sebaiknya memerlukan riset dan juga uji coba. 

Hal ini dilakukan karena dalam menyajikan kopi yang lezat dan berkualitas memerlukan supplier yang pas. 

Jika Anda memiliki teman yang juga memiliki bisnis serupa, Anda bisa menanyakan kepada teman Anda beberapa supplier kopi yang memiliki kualitas baik. 

6. Membeli Kopi dan Alat Pembuat Kopi 

Anda bisa membeli kopi dan alat – alat pembuat kopi yang berkualitas dari supplier (pemasok) yang terpercaya. 

Sedangkan untuk mengirimkannya ke lokasi Anda, Anda bisa menggunakan jasa pengiriman barang terpercaya dari Trawlbens. 

Penutup 

Itulah tadi langkah awal dalam membuka kedai kopi yang bisa Anda siapkan selain menyiapkan modal usaha. 

Seperti yang dibahas diatas, bila Anda akan membeli alat pembuat kopi dalam pengirimannya Anda bisa menggunakan jasa pengiriman barang cargo milik Trawlpack dari Trawlbens. 

Harga tarif pengiriman pun sangat murah bila dibandingkan dengan jasa pengiriman cargo yang lain. 

Untuk info lebih lengkap jangan sungkan untuk menghubungi customer service dari Trawlbens yang siap membantu Anda.